Salah satu tujuan dari puasa adalah la’allakum tasykurun membentuk pribadi yang bersyukur.
Syukur, apa makna syukur?
Kata “syukur” adalah kata yang berasal dari bahasa Arab. Kata ini dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai: (1) rasa terima kasih kepada Allah, dan (2) untunglah (menyatakan lega, senang, dan sebagainya).
Tentunya Allah Tuhan Yang maha esa berjanji bahwa Jika kamu bersyukur pasti akan Kutambah (nikmat-Ku) untukmu, dan bila kamu kufur, maka sesungguhnya siksa-Ku amat pedih.
Tentunya dari apa yang kita pelajari bahwa makna bersyukur itu sangat luas dan pasti jika kita menikmati syukur itu tentu dunia akan semakin indah, karena kita bisa menikmati apa yang kita punya saat ini. Bersyukur bukan berarti kita tidak mengejar angan angan yang kita impikan. Justru karena bersyukur angan-angan yang kita impikan bisa kita raih karena kita bisa menyiapkan segala bekal, kegigihan dan kemauan.
Tentunya dari sekarang kita harus belajar bersyukur. Sudah banyak yang perusahaan fasilitasi untuk kita. Sudah banyak contohnya. Semua kembali lagi ke kita. Sudah maukah kita untuk bersyukur dan sudah maukah kita untuk belajar meraih masa depan lebih baik lagi. Pilihan itu ada di tangan kita...-red-