04 May 2017

MENGHARGAI UPAYA SEMUA TIDAK ADA YANG INSTAN

MENGHARGAI UPAYA SEMUA TIDAK ADA YANG INSTAN

Jasa Layanan Operasi

Hari ini Rabu tanggal 3 Mei 2017 PT JLO mengumpulkan karyawan berprestasi di Gama Seafood Taman Mini Indonesia Indah. Bahkan saking bangganya seluruh Direksi JLO Hadir mulai dari Pak Aan selaku Direktur Utama, Ibu Taruli Direktur Operasi dan Pak Benny Direktur SDM & Umum.

Menurut Pak Aan Halseperti inilah yang di inginkan perusahaan. Prestasi ini harus di catat, karena perusahaan yang bagus karyawannya senang bahagia dan sering menggapai prestasi itulah ciri perusahaan sehat.

Pak Aan menambahkan kemarin kita futsal juara 1, bisa saja JLO merekrut karyawan yang sudah menjadi pemain, tapi kita semua terbuka dan mencari bakat siapa yang mau dan kalian sudah membuktikan bagi yang mau kita mampu berprestasi asal ada upayanya karena semua tidak ada yang instan.

Selain itu Pak Aan menyampaikan Kami bangga atas prestasi yang di capai dari JM Awards hingga perlombaan pendukung kemeriahan HUT Jasa Marga kemarin yang sudah di raih JLO, kita bisa membuktikan prestasi besar di umur perusahaan yang masih berjalan 2 tahun. Untuk itu selagi muda mari kita raih prestasi se tinggi-tingginya.

Selain itu Ibu Taruli menambahkan bahwasannya saya bangga atas apa yang di raih temen-temen didalam ekstrakulikuler ini. Tapi kembali lagi kita berlomba didalam kinerja yang baik. Apabila kita bekerja sudah sangat baik ditambah dengan prestasi ekstrakulikuler pasti nilai kita menjadi tambah dan akan semakin mudah apabila ada jenjang promosi ke jabatan yang lebih tinggi.

Dengan hasil yang diraih karyawan perusahaan memberikan apresiasi kepada pemain futsal juara 1 masing-masing mendapat 1 juta dan untuk juara di JM Awards masing- masing mendapat 500 Ribu dan untuk itu jagalah prestasi ini selagi masih muda supaya ada generasi berikutnya..~ungkap Pak Benny~...( Putri Lena - Pondok Ranji)..bans
  • Tag :
  • JMTO
  • Berita

© PT Jasamarga Tollroad Operator.