Bekerja adalah Ibadah.
Mungkin itu kalimat yang tepat di gambarkan untuk teman-teman yang bertugas di ruas Jakarta-Tangerang.
Begitu banyak kriteria pekerjaan yang ada disekitar kita.
Ada yang pekerjaan bersifat mudah, adapula pekerjaan yang bersifat susah.
Begitu juga dengan tujuan, ada banyak tujuan seseorang dalam bekerja, diantaranya untuk berkarya, untuk menyalurkan bakat dan untuk mencukupi kebutuhan hidup.
Tapi bekerja,dengan kondisi fasilitas yang belum semua terpenuhi dan kadang harus merasakan dinginnya air hujan yang menetes dari atas atap bangunan yang masih dalam kondisi penyempurnaan, serta kadang juga harus merasakan panasnya sinar matahari yang terasa di kulit dan hanya dilindungi oleh kain, juga merupakan suatu ibadah yang luar biasa,jikalau kita melakukan pekerjaan tersebut dengan ikhlas dan sabar.
Begitulah kiranya yang dirasakan teman-teman yang bertugas di ruas Janger.
Semoga apa yang dikerjakan , akan membawa keberkahan dan menjadi motivasi untuk teman-teman yang lainnya agar bekerja dengan rajin dan bertanggungjawab dalam kondisi apapun. ( Titik Mulyaningsih - Janger )...bans.