Libur panjang kerap kali dimanfaatkan banyak orang untuk berlibur keluar kota hal itu berimbas pada meluapnya jumlah kendaraan yang melintasi jalan tol. Bagi petugas tol libur panjang menjadi hari yang sibuk karena jumlah lalin yang meningkat. Dan kini libur panjang yang telah usai membuat mereka yang berlibur ke berbagai daerah akan kembali ke Jakarta guna menjalankan aktifitasnya.
Sebagai langkah mengantisipasi kepadatan lalu lintas, GT. Cikarang Utama mengoperasikan 17 gardu reguler dan 4 GTO. Kepadatan sudah mulai terlihat dari siang dan diperkirakan akan rampung senin dini hari nanti atau besok subuh. Kurang lebih 73.000 kendaraan melintasi GT. Cikarang Utama dari siang hingga sekarang mengutip data dari kantor cabang Jakarta- Cikampek. 4 gardu tambahan pun akan disiapkan untuk beroperasi malam ini sehingga total gardu reguler yang beroperasi yaitu 21 gardu.
Mekanisme pada gardu GTO juga akan melayani transaksi tunai sehingga kepala gerbang tol menambah petugas untuk mengoperasikan semua gardu yang ada. Dengan langkah maksimal itu dipastikan arus lalin akan dapat terkendali. (Rahmat Maulana-Cikarang Utama)..bans