POLA MAKAN SEHAT BAGI PEKERJA SHIFT
Jasa Layanan Operasi
Bagi pekerja normal yang tidak bekerja secara shift memiliki waktu bekerja normal yaitu dari pagi hingga sore hari. Namun bagi kita sebagai petugas layanan transaksi, LJT, hingga KSPT memiliki waktu kerja dengan sistem shift . Mejalankan sistem kerja shift terutama shift malam dapat menggangu waktu makan, tidur, beraktivitas, dan berolahraga.
Hal tersebut dapat berdampak buruk bagi kesehatan kita karena sering melewatkan waktu makan, jadwal makan tidak teratur, dan makan makanan yang tidak sehat. Seiring waktu, kebiasaan ini akan menimbulkan dampak yang tidak baik bagi kesehatan terutama jantung. Maka dari itu kita perlu menjaga pola makan yang pas dan sesuai dengan sistem kerja shift. Berikut pola makan sehatnya.
1. Sediakan selalu makanan sehat. Seperti berbagai sayuran dan buah-buahan. Sehingga ketika kita lapar, pilihan kita hanya tertuju pada makanan sehat tersebut. Jika kita mengantuk dan lapar pada malam hari, Anda bisa makan buah-buahan yang lebih sehat dibandingkan makan makanan instan.
2. Siapakan makanaan sebelum kita bekerja. Hal ini bertujuan agar ketika kita pulang dan merasa lapar, kita dapat mengonsumsi makanan tersebut.
3. Makanlah sebelum bekerja. Bekerja dalam keadaan perut yang sudah kenyang akan membuat kita lebih fokus bekerja. Selain itu, jika kita masuk shift malam dan makan besar pada malam hari dapat menyebabkan perut bergas, heartburn, dan konstipasi atau sembelit. Makan malam juga bisa menyebabkan kita mengantuk dan lesu sehingga dapat mengganggu pekerjaan.
4. Bawalah bekal makanan dari rumah. Makanan dari rumah tentu lebih sehat dibandingkan jika kita membeli makanan di luar tempat kerja. Selain lebih sehat, juga dapat membantu kita menghemat. Selain membawa bekal untuk makan besar, bawalah juga camilan sehat untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu kita lapar. Jajan jajanan tidak sehat, seperti gorengan atau makanan ringan, hanya akan menambah kalori dan lemak. Sebagai gantinya kita dapat membawa camilan sehat, seperti buah, puding, roti, dan lainnya sebagai pengganti makanan jajanan kita.
5. Luangkan waktu untuk makan. Jangan terburu-buru ketika makan atau makan sambil mengerjakan tugas. Kita harus menikmati makanan sehingga tubuh benar-benar merasa kenyang.
6. Makan camilan sehat sebelum tidur. Terkadang kita merasa sulit tidur ketika lapar atau terlalu kenyang. Jika kita merasa lapar sebelum tidur, sebaiknya makan makanan kecil, seperti buah-buahan, minum susu atau jus. Dan Jangan terlalu banyak makan mendekati jam tidur.
7. Kurangi makan makanan berlemak. Makan makanan berlemak dapat menyebabkan gangguan pencernaan karena makanan tersebut sulit dicerna tubuh. Terlalu banyak makan makanan berlemak juga dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
8. Kurangi makanan dan minuman manis. Kita mungkin merasa berenergi ketika makan makanan atau minum minuman manis, seperti donat atau minuman teh dalam kemasan. Namun, rasa ini tidak bertahan dalam waktu lama dan kemudian kita akan merasa lapar lagi dan efek negatifnya kita lebih beresiko terserang diabetes.
9. Perbanyak minum air putih. Hal ini bertujuan untuk mencegah dehidrasi sehingga kita tetap fokus dan tidak merasa lelah selama bekerja. Kenapa air putih karena didalam air putih terdapat banyak kebaikan yang menyehatkan organ tubuh.
10. Perhatikan asupan kafein kita. Minum minuman berkafein, seperti kopi dan teh memang membuat kita tetap fokus dan tidak mengantuk. Akan tetapi, jangan mengonsumsinya berlebihan, yaitu lebih dari 400 mg kafein per hari, setara dengan 4 cangkir kecil kopi biasa. Kafein dapat berada dalam tubuh kita selama 8 jam dan hal ini dapat mengganggu kualitas tidur kita. Sebaiknya jangan minum minuman yang mengandung kafein mendekati waktu tidur kita (4 jam sebelum tidur).
11. Hindari minuman beralkohol sebelum atau setelah bekerja. Minuman beralkohol mungkin membuat kita merasa lebih rileks, tetapi juga membuat tidur kita terganggu. Selain itu, juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan.
Maka dari itu mulai sekarang marilah kita terapkan pola makan sehat sesuai dengan sistem kerja kita, agar tubuh selalu fit, sehat dan kualitas tidur kita tetap terjaga. Dengan begitu saat bekerja kinerja kita akan selalu maksimal dan fokus.(Mung Atmojo-Semarang)..bans