Kunjungan Tim BBPJN ke Jasa Marga Transjawa Tol RO 3 Surabaya–Gempol, Tinjau Kesiapan Armada Layanan Jalan Tol
Kunjungan Tim BBPJN ke Jasa Marga Transjawa Tol RO 3 Surabaya–Gempol, Tinjau Kesiapan Armada Layanan Jalan Tol
PT Jasamarga Transjawa Tol Regional Office 3 (RO 3) Surabaya–Gempol menerima kunjungan dari tim Badan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) sebagai bagian dari giat rutin pemeriksaan kesiapan operasional di lapangan. Kunjungan ini dihadiri oleh tiga personel BBPJN yang secara langsung melakukan pengecekan terhadap armada serta kelengkapan layanan operasional di ruas Surabaya–Gempol.
Adapun unit yang ditinjau dalam kegiatan ini mencakup:
• Unit Mobiling Customer Service (MCS)
• Unit Ambulans
• Unit Rescue
• Unit Derek
Selain pengecekan kendaraan, tim BBPJN juga meninjau kesesuaian perlengkapan yang tersedia serta kesiapan personel MCS terhadap Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang telah ditetapkan.
Asisten Manager Traffic Management RO 3, Bapak Tito, menyambut baik kunjungan ini dan menyampaikan apresiasinya kepada tim BBPJN.
"Terima kasih atas kunjungan dari tim BBPJN dalam kegiatan kesiapan operasional ini. Semoga sinergi dan kolaborasi antara pihak regulator dan operator jalan tol dapat terus terjalin dengan baik, sehingga pelayanan kepada pengguna jalan tol khususnya di ruas Surabaya–Gempol semakin optimal."
Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen bersama untuk memastikan seluruh unit layanan jalan tol selalu dalam kondisi siap pakai dan mampu merespons kebutuhan pengguna jalan dengan cepat, aman, dan profesional.