24 Aug 2019

SUPERVISOR JABOTABEK MENGIKUTI PELATIHAN SINERGY TEAM BUILDING

SUPERVISOR JABOTABEK MENGIKUTI PELATIHAN SINERGY TEAM BUILDING

Jasamarga Tollroad Operator

Sehubungan dengan diadakannya pelatihan Sinergy Team Building batch 2 yang dilaksanakan di Camp Hulu Cai - Cibedug Ciawi mulai dari tanggal 22 - 23 Agustus 2019, Supervisor Toll Collector dan Supervisor Patroll se - Jabotabek, mulai dari ruas Jagorawi, Bocimi, Jakarta - Cikampek, JTC dan JORR, yang telah tertera namanya pada surat direksi mengikuti rangkaian kegiatan tersebut.

Kegiatan diawali dengan pemberian materi tentang bagaimana cara membangun karakter supaya menjadi leader dan menjadi anggota yang baik dalam suatu team, kemudian dilanjut dengan praktek-praktek yang di lakukan di ruangan terbuka atau outdoor.

Dalam kegiatan lapangan tersebut, masing-masing dibentuk menjadi beberapa team untuk menguji kerjasama satu dengan yang lain. Masing-masing team diberikan tugas untuk menyelesaikan sebuah games seperti Paint Ball, Memanah dan masih banyak games lainnya.

Pada malam harinya, panitia penyelenggara kembali memberikan sebuah permainan yang cukup unik, yaitu setiap team di tugaskan untuk merancang pakain daerah dengan memanfaatkan koran bekas. Setelah diberikan waktu untuk menyelesaikan games tersebut, para peserta disuruh mengenakan hasil karya team nya sendiri. Alhasil, semua nampak lucu tapi menarik.

"Pelatihan semacam ini sangatlah membantu dan bermanfaat untuk diterapkan di lingkungan kerja saya, karena kami bekerja bukan hanya secara individu melainkan bekerja bersama-sama untuk sukses bersama. Oleh sebab itu tanpa adanya kerjasama yang baik maka sebuah team tidak akan pernah mencapai apa yang menjadi Visi Misi yang ditargetkan" Ucap Wira Suryo selaku Supervisor Toll Collector ruas JTC.(Reza M - Bocimi)
  • Tag :

© PT Jasamarga Tollroad Operator.