18 Dec 2018

KARYAWAN PT JMTO IKUT MERAYAKAN HUT JMKT DENGAN SENAM BERSAMA

KARYAWAN PT JMTO IKUT MERAYAKAN HUT JMKT DENGAN SENAM BERSAMA

Jasamarga Tollroad Operator

Dalam rangka merayakan HUT Jasa Marga Kualanamu Tol yang ke 2 Jpada tanggal 7 Desember 2018, JMKT merayakan hari ulang tahunnya dengan kegiatan senam bersama di halaman kantor JMKT.

Tampak hadir Manager Area Bapak Sueb, Manager Toll Collection Management wil. I & II Bapak Kisworo dan Bapak Giot M. Hutabarat, Manager Traffic & Maintenance. Dalam kesempatan itu karyawan PT. JMTO turut hadir merayakan kegiatan senam bersama dengan Karyawan JMKT.

Sedangkan dari JMKT dihadiri langsung oleh Direktur Utama JMKT Bapak Agus beserta jajaran Direksi dan karyawan. Setelah kegiatan senam bersama selesai, dilanjutkan dengan sarapan pagi dan bernyanyi bersama serta pengundian doorprize…(Wisnu Anton-JMKT)..-red-
  • Tag :
  • JMTO
  • Berita

© PT Jasamarga Tollroad Operator.