26 Apr 2016

KARYAWAN HARUS FAHAM VISI MISI PERUSAHAAN

KARYAWAN HARUS FAHAM VISI MISI PERUSAHAAN

Jakarta, 26 April 2016.

Direktur Utama JLO Septerianto Sanaf kembali menekankan kepada seluruh karyawan untuk memahami Visi dan Misi perusahaan, dalam sambutan Diklat Personality Building angakatan ke 25, pada tanggal 25 - 26 April 2016 di Gedung 18 Office Park. Visi adalah “Kita kedepan akan menjadi apa”, Lanjut pak Aan, Visi kita adalah Menjadi mitra dalam pengelolaan layanan operasi jalan tol yang handal dan terpercaya di Indonesia. Misi ini tidak untuk dihafalkan namun harus di pahami oleh karyawan, dengan cara memahami Kata Kunci Visi kita yaitu “Handal” dan “Terpercaya” , sehingga seluruh daya upaya kita harus kita fokuskan untuk menuju tercapainya Visi kita tersebut, sesuai dengan bidang tugas masing masing.

Pengertian Misi juga disinggung Dirut JLO tersebut bahwa “Misi adalah kita ada itu untuk apa, kita mau melakukan apa”?. Ada empat kata kunci tentang Misi JLO yang harus kita pahami yaitu :

Kepuasan Pelanggan, pelanggan kita ada dua yaitu Pemberi Kerja (Jasa Marga) dan pengguna Jalan. yang kedua duanya harus dipuaskan karena saling mempengaruhi, Pengguna ajalan akan ada kalau ada pekerjaan darai Pemberi Kerja, demikian juga kalau kita bagus dalam melayani Pengguna Jalan maka Pemberi Kerja akan lebih percaya kepada kita.

Pemanfaatan Teknologi, sebagai contoh penggunaan CIM, dengan terobosan ini kita bisa mengatasi hambatan komunikasi antara karyawan dengan Manajemen JLO, karena dalam CIM ini penuh dengan Informasi penting dari manajemen, jadi karyawan harus rajin Buka CIM, agar tidak ketinggalan berita atau informasi darai Manajemen.

Pemangku kepentingan, Pemegang Saham JLO (PT Jasa Marga), Pemberi Kerja (PT Jasa Marga dan BUJT), Pengguna Jalan, Karyawan, dan Lingkungan. Kita harus melayani mereka dan memuaskan mereka dengan Tata Kelola yang baik.

Menciptakan lingkungan yang lebih baik pagi karyawan untuk berkarya dan berprestasi. Jadi Lingkungan yang baik ini diciptakan agar karyawan bukan hanya semata mata bekerja saja, tapi harus dapat lebih berprestasi. Sjt.

  • Tag :
  • JMTO
  • Berita

© PT Jasamarga Tollroad Operator.