KUNJUNGAN KERJA DI SEMARANG , DIRUT PT JMTO ADAKAN PERTEMUAN DENGAN KARYAWAN JMTO RUAS SEMARANG
KUNJUNGAN KERJA DI SEMARANG , DIRUT PT JMTO ADAKAN PERTEMUAN DENGAN KARYAWAN JMTO RUAS SEMARANG
Jasamarga Tollroad Operator
Semarang 05 September 2018 Direktur Utama PT Jasamarga Tollroad Operator Bapak Septerianto Sanaf melakukan kunjungan kerja di Semarang. Dalam kunjungannya kali ini beliau ke Semarang guna membahas tentang pembangunan jembatan timbang di gerbang tol Muktiharjo. Dalam 2-3 bulan ke depan akan dibangun jembatan timbang pertama di jalan tol dan dalam pengoperasiannya terdapat tiga instansi terkait yaitu Polisi, Dinas Perhubungan dan JMTO yang ditunjuk Jasa Marga sebagai operator jembatan timbang.
Pak Aan juga menyempatkan diri untuk bertemu dan melakukan tanya jawab dengan beberapa karyawan JMTO ruas Semarang. Bertempat di resto Kampung Laut , pukul 19.30 beberapa karyawan JMTO ruas Semarang berkumpul bersama , di hadiri oleh Bapak Aan beserta Bapak Miko yang menjadi Assistant Vice President Toll Collection di PT JMTO dan didampingi oleh KBT Semarang Bapak Kusdiyono.
Dalam pertemuan kali ini ada beberapa informasi yang disampaikan oleh Bapak Aan , diantaranya : Pengoperasian jembatan timbang nantinya akan di optimalkan dari karyawan JMTO ruas Semarang , dan jika kurang pasti akan membutuhkan karyawan baru, Dalam waktu dekat (awal januari 2019) JMTO akan mengoperasikan ruas baru yaitu Jasa Marga Semarang-Batang (JSB), dan membutuhkan kurang lebih 35 KSPT, Kedepannya JMTO juga akan mengelola pendapatan non cash dari Jasa Marga , tentunya juga akan membutuhkan banyak SO untuk Satllement, Tahun depan kemungkinan akan diadakan tes promosi jabatan , karna jika ruas ruas baru beroperasi , sisa waiting list hanya tinggal sedikit dan Untuk karyawan asal tetap disiplin dan tunjukan kinerja yang baik.
Dalam pertemuan yang berlangsung selama 2 jam ini , Bapak Aan juga berpesan agar selalu bekerja dengan disiplin supaya bisa mendapatkan promosi naik jabatan. Selain itu Beliau juga berpesan untuk segera membentuk panitia untuk rekreasi karyawan yang akan diadakan pada bulan oktober nanti. (khasan - semarang)..-red-