PT Jasa Marga (Persero) Tbk Cabang Semarang mulai memasang alat bantu pembayaran non tunai card di dua ruas gerbang tol yakni GT Gayamsari dan Muktiharjo. Hal ini dilakukan sebagai langkah awal dalam penerapan sistem transaksi elektronik yang akan diberlakukan sekitar tanggal 30 September mendatang.
Alat bantu tap yang menempel pada setiap gardu reguler dinamakan GSO atau Gardu Semi Otomatis. Gardu ini akan membantu pengguna jalan dalam melakukan transaksi non tunai, namun masih ada petugas pengumpul tol untuk melakukan transaks tunai sambil mensosialisasikan bahwa semua akan menjadi transaksi non tunai pada tanggal 30 September mendatang.
Hal ini mendapat banyak tanggapan positif dari para pengguna jalan dimana dengan adanya alat bantu ini dapat mempersingkat waktu transaksi. Sehingga antrean panjang yang selama ini memadati GT Gayamsari dapat segera teratasi. Selain itu rekan-rekan JLO Semarang juga gencar dan sabar dalam melakukan sosialisasi transaksi non tunai terutama pada sopir truk dan bus agar dapat mempersiapkan e-toll card.(Mung Atmojo-Semarang)..bans